HALLOTERNATE.COM - Jumlah korban jiwa terus bertambah akibat gempa bumi dengan magnitude 5,6 SR guncang Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat, Senin, 21 November 2022.
Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) saat ini korban jiwa mengalami penambahan saat gempa bumi tersebut.
Saat ini, warga yang meninggal akibat gempa bumi tersebut sebanyak 56 orang. Dari data tersebut didominasi oleh anak-anak yang diketahui sebanyak 40 orang.
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto mengatakan, BNPB terus melakuan upaya penanganan bencana gempa bumi di Cianjur
“BNPB terus melakukan pendataan jumlah korban, korban jiwa khususnya di Kabupaten Cianjur,” Ujar Suharyanto dikutip dari laman BNPB.
"BNPB akan menempatkan satu unit helikopter untuk mempermudah penanganan darurat bencana, evakusi dan pendistribusian logistik ke lokasi-lokasi terisolir," tuturnya.
Berdasarkan pendataan yang disusun oleh Pusat Pengendalian dan Operasi (Pusdalops) BNPB, dampak yang diakibatkan gempa tersebut turut merusak beberap bangunan.
Seperti 343 unit rumah rusak berat, satu unit pondok pesantren rusak berat, RSUD Cianjur alami rusak sedang.
Kemudian empat unit Gedung pemerintah, tiga unit fasilitas pendidikan, satu unit sarana ibadah, satu unit toko dan satu unit cafe juga alami kerusakan, serta ada jalanan yang terputus.
Dirinya mengatakan, akan segera menuju ke lokasi terdampak untuk melakukan upaya percepatan penanganan gempa.
Baca Juga: Rekam Jejak dan Daftar Skuad Jepang pada Piala Dunia 2022 di Qatar, Jerman dan Spanyol Wajib Waspada
“Besok pagi saya akan ke lokasi, untuk melaksanakan pendampingan terhadap langkah-langkah penanganan gempa di Cianjur, selain itu untuk memastikan pemenuhan kebutuhan masyarakat terdampak,” katanya.
“Rumah yang alami kerusakan akan dibangun kembali oleh pemerintah,” tegasnya.
Artikel Terkait
Bikin Istri Tetangga Merengek, Sepeda Listrik Murah Exotic Croza X3 Model Elegan Cocok Untuk Antar Sekolah
Dapat Potongan Rp1 Juta, HP Flagship Samsung Bawa Chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1, Borong Spek Canggih
Merosot Hingga 3 Juta, HP Tercanggih Samsung Mewah Angkut Chipset Qualcomm Snapdragon 888, Jagoan Multitasking
HP Nokia Terbaru Harga 1 Jutaan, Baterai Tahan 3 Hari dan Android 12, Dibekali Kamera Resolusi 50 MP
Piala Dunia 2022: Prediksi Skor Inggris Vs Iran, Three Lions Belum Pernah Menang 5 Pertandingan Terkahir
Rekam Jejak dan Daftar Skuad Jepang pada Piala Dunia 2022 di Qatar, Jerman dan Spanyol Wajib Waspada
Android 12, HP Nokia Terbaru Harga 2 Jutaan Ini Ditenagai Baterai Tahan 3 Hari, Kamera Terbaik serta RAM 6 GB